KABUPATEN SABU - RAIJUA (SARAI)
"Jangan Lupa Berikan Komentar
Serta Masukan Yang Membangun "



Distribusi logistik

KPUD Sabu mulai mendistribusikan logistik dan kelengkapan pemilu kada. Logistik yang sudah tiba di Seba, Ibu kota Sabu Raijua, Kamis (4/11/2010), mulai didistribusikan secara bertahap ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Jumat (5/1/2010).

Hal ini disampaikan Ketua KPUD Sabu, Yudi Tagihuma, S.Sos, kepada warawan di Seba, Kamis (5/11/2010). Yudi menjelaskan, logistik yang sudah diterima antara lain surat pemberitahuan untuk memilih  (C6), kartu pemilih dan surat suara serta kelengkapan lainnya. Saat ini KPUD sedang menyortir surat model C6. "Model C6 ini akan didistribusikan mulai Jumat (5/11/2010). Ini dilakukan terlebih dahulu," jelasnya. Sementara kelengkapan lainnya, kata Yudi, akan dilakukan setelah pendistribusian surat pemberitahuan tersebut.

Dia menjelaskan, saat ini anggota KPUD Sabu Raijua sedang mengecek surat pemberitahuan pemilih sehingga tidak terjadi kekeliruan saat pendistribusian. Sedangkan surat suara sudah langsung disortir oleh pihak percetakan  dan sudah dipak per 50 tiap ikatan. "Kita sudah ikat 50 setiap ikatan, jadi tinggal dibagikan saja. Proses sortir sudah dilakukan di perusahaan percetakan sehingga tinggal dibagikan. Kita yakin surat suara yang siap dibagikan ini tidak memiliki kerusakan atau cacat," jelasnya.


0 komentar to " Distribusi logistik "

Posting Komentar

Syalom !!

Mudah - mudahan blog ini bermanfaat untuk anda, dalam menambah wawasan dan pengetahuan seputar Kabupaten Sabu-Raijua (SARAI)

Click Here To Visit The Facebook Page

SARAI Friend's

Entri Populer

About This Blog

free counters

Page Views

Web hosting for webmasters